Senin, 27 Agustus 2018

Sosialisasi Kebutuhan Pendidikan Parenting



Sebanyak 480 orang tua siswa kelas 7 dan 9 dari SMPN4 Salatiga antusias mengikuti kegiatan sosialisasi kebutuhan pendidikan parenting, Sabtu (25/8/2018). Kegiatan yang berlangsung di Aula SMPN 4 Salatiga, kerja sama antara Dinas Pendidikan Kota Salatiga dan Dinas Pengendalian Penduduk Kota Salatiga .
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Kota Salatiga Ibu Sri Sarwanti menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan dan antusias peserta dalam mengikuti kegiatan ini.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman kita tentang pendidikan parenting bagi masyarkat. Harapan saya, kegiatan ini berjalan dengan lancar dan tertib agar mendapatkan hasil yang memuaskan bagi seluruh peserta khususnya Kota Salatiga,” ujarnya.
Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 500 orang yang terdiri dari Kepala sekolah, uru, komite sekolah dan tokoh masyarakat.